Dompu NTB – Dalam rangka mendukung Program Ketahanan Pangan Nasional Menuju Indonesia Emas 2025, Bhabinkamtibmas Desa Kampasi Meci, AIPDA Lalu Sapri Rahman, melakukan silaturahmi dan pemantauan lahan pertanian milik Bapak Budiman di Dusun Suka Mulya, Desa Kampasi Meci, Kecamatan Manggelewa, pada Kamis (6/3/2025).
Kegiatan ini bertujuan untuk melihat langsung kondisi lahan pertanian warga yang ditanami kacang panjang serta memberikan sosialisasi tentang pentingnya pemanfaatan lahan secara optimal. AIPDA Lalu Sapri Rahman mengajak masyarakat agar terus menanam komoditas pangan yang bermanfaat untuk menunjang kebutuhan sehari-hari sekaligus meningkatkan perekonomian keluarga.
"Kami mendorong warga agar tidak membiarkan lahannya kosong. Dengan menanam sayuran, padi, jagung, atau tanaman hortikultura lainnya, kita dapat mendukung ketahanan pangan dan meningkatkan kesejahteraan," ujar AIPDA Lalu Sapri Rahman.
Selain itu, ia juga mengingatkan warga untuk menerapkan teknik pertanian yang baik, seperti penggunaan pupuk organik dan sistem tanam yang efisien, guna meningkatkan produktivitas lahan.
Kapolsek Manggelewa, IPDA Yadhulul Muslihin, menegaskan bahwa Polri tidak hanya berperan dalam menjaga keamanan, tetapi juga turut serta dalam mendukung ketahanan pangan nasional.
"Kami ingin memastikan masyarakat memiliki kesadaran dan pemahaman dalam mengelola lahan pertanian dengan baik. Ini juga sebagai bentuk sinergi antara kepolisian dan warga dalam menciptakan lingkungan yang lebih produktif," jelasnya.
Masyarakat setempat menyambut baik program ini dan berharap kegiatan pendampingan seperti ini terus berlanjut. Dengan semangat kebersamaan, pemanfaatan lahan pertanian secara maksimal diharapkan dapat membantu ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat menuju Indonesia Emas 2025.( Om Jeks )